
Zammora.id – Aplikasi whatsapp saat ini masih menjadi salah satu aplikasi sosial media yang banyak digunakan. Menariknya, file apa saja yang akan kalian kirim bisa kalian kirim dengan mudah. Namun tahukah kalian salah satu file yang sering di kirim adalah file berupa gambar. Banyak pengguna whatsapp yang saling berkirim gambar atau foto dengan kualitas tinggi. Namun sayangnya untuk menerima gambar dengan kualitas tinggi kalian harus melakukan settingan tertentu agar kualitas gambar tidak berkurang. Pada kesempatan kali ini kami akan berbagi dengan kalian tentang Cara Kirim Foto Whatsapp Kualitas Tinggi Tanpa Kompres.
Ulasan ini kami buat karena aplikasi whatsapp biasanya akan mengurangi kualitas gambar hingga 70 persen, jadi bisa di bilang ini akan sangat menguntungkan buat kalian karena setelah melakukan settingan tertentu kualitas gambar yang kalian terima atau di kirim juga akan tetap memiliki kualitas yang sama.
Dari pengalaman yang sering terjadi adalah saat pengguna iPhone mengirim gambar ke pengguna android mereka akan mendapat kualitas gambar yang berkurang, jadi ini sangat penting buat kalian yang selalu mempromosikan produk misalnya jualan baju atau lainnya.
Nah, jika kalian biasanya menggunakan aplikasi kompress untuk memperkecil ukuran gambar namun tetap mempertahankan kualitas gambar, maka kali ini kalian tidak perlu menggunakan aplikasi kompress, namun hasil gambar tetap sangat berkualitas. Untuk lebih jelasnya kalian bisa mengeceknya berikut ini.
Cara Kirim Foto Whatsapp Kualitas Tinggi Tanpa Kompres Paling Mudah
Agar kalian bisa mendapatkan kualitas gambar dengan kualitas HD dan beresolusi tinggi, maka kalian bisa mencoba pengubahan settingan dengan langkah seperti berikut ini yah.
- Pertama – tama silahkan kalian buka aplikasi whatsappnya.
- Selanjutnya kalian pilih “Pengaturan” atau “Settingan”.
- Selanjutnya kalian bisa memilih opsi “Penyimpanan Data” atau “Storage anda Data”.
- Berikutnya kalian tinggal scroll ke bagian bawah dengan memilih “Kualitas Unggahan Media” atau “Media Upload Quality”.
- Maka kalian harus memilih “Kualitas Terbaik” atau “Best Quality”.
- Selesai.
Sampai disini maka kalian telah berhasil melakukan pengaturan gambar agar saat di kirim atau di terima bisa tetap berkualitas bagus. Namun sayangnya cara ini harus kalian ulangi berkali – kali ketika kalian memang ingin mendapatkan kualitas gambar tetap bagus.
Setelah mengaturan hal di atas, maka kalian bisa langsung mengirim gambarnya dengan langkah – langkah berikut ini.
Cara Kirim Gambar Beresolusi Tinggi di Whatsapp
Untuk bisa mengirim gambar beresolusi tinggi, maka kalian bisa menggunakan cara berikut ini yah.
- Pertama – tama silahkan kalian buka aplikasi whatsappnya.
- Selanjutnya kalian klik saja ikon kamera.
- Berikutnya kalian pilih “Dokumen” atau “Document”.
- Maka kalian akan di bawa ke halaman Gallery, maka pilih saja gambar yang akan kalian kirim.
- Setelah gambar di pilih, maka kalian bisa memilih “Kirim” atau “Send”.
- Selamat mencoba.
Bagaimana ? sangat mudah bukan untuk mengirim gambar berkualitas tinggi pada aplikasi whatsapp ? Cara ini bisa kalian gunakan terutama untuk para pengguna android yah, jadi bisa kalian terapkan sekarang juga yang mana hasilnya akan sangat bagus dan memuaskan.
Apakah Ada Cara Lain Untuk Membuat Gambar Di Whatsapp Tetap Berkualitas Tinggi ?
Sejauh ini kami belum memiliki cara lain yang efektif, namun bagi sebagian orang yang sudah pernah menggunakan apk mod mungkin pernah menggunakan apk whatsapp mod yang mana di dalam satu fiturnya memang menyediakan fitur bisa mengirim gambar dengan ukuran yang sangat tinggi.
Namun kami tidak menyarankan untuk kalian menggunakan apknya, pasalnya apk tersebut merupakan apk modifikasi yang mana ini sangat di larang oleh pihak whatsapp dan pemakaiannya memang bisa membuat akun kalian di banned.
Saat akun whatsapp kalian di banned tentu saja ini sangat merugikan kalian dan ujung – ujungnya aplikasi whatsapp tidak bisa di gunakan dan akun kalian akan hilang. Jadi, menurut kami kalian bisa menggunakan cara yang sudah kami berikan saja di atas yah. Selain aman, kalian juga bisa mengambkan akun untuk bisa di gunakan selamanya.
Hanya saja kalian harus sering mengulangi pengaturannya saat memang kalian ingin mendapatkan hasil gambar dengan kualitas tinggi.
Akhir Kata
Hanya itu saja yang bisa kami sampaikan tentang Cara Kirim Foto Whatsapp Kualitas Tinggi Tanpa Kompres, semoga ulasan ini bermanfaat buat kalian semua yah.